CLICK HERE FOR BLOGGER TEMPLATES AND MYSPACE LAYOUTS »

Rabu, 27 Mei 2009

Just Say No

Semua orang tahu bahwa narkotika dan zat adiktif lainnya sangat merugikan bagi siapapun yang menggunakannya. Untuk kamu yang mungkin belum tahu efek buruk dari zat-zat tersebut, baca terus info CG! berikut.

Kafein

Ada di: Kopi, teh, soft drink.

Efek negatif: Membuat kamu susah tidur, mudah marah, gugup, panik, gampang gelisah dan sakit kepala. Kafein juga merusak daya tahan tubuh, sistem kerja fungsi hati dan pernapasan, dan merangsang tubuh bekerja secara berlebihan. Mengkonsumsi kafein terlalu banyak bisa mengakibatkan radang lambung, menyebakan penyakit kanker dan kerusakan hati.

Nikotin

Ada di: Rokok, cerutu, permen karet, nikotin.

Efek negatif: Kebiasaan merokok sejak remaja bisa bikin struktur DNA paru-paru, merusak fungsi hati dan ginjal, menyebabkan penyakit kanker paru-paru, bronchitis (dialami juga oleh perokok pasif), radang perut dan radang tenggorokan. Selain itu nikotin juga bisa membuat perokok menjadi gampang marah, depresi, gelisah dan stres.

Psilocybin mushroom (dikenal sebagai crazy mushroom)

Ada di: Semua tanaman jamur yang mengering.

Efek negatif: Racun dari jamur ini bisa bikin tubuh jadi lemas, kelainan pada sistem syaraf, meningkatkan tekanan darah, juga menyebabkan kerusakan hati dan saluran pernafasan.

Amphetamine dan methapetmine (dikenal dengan sebutan ice atau shabu-shabu)

Ada di: Pil diet. Kadang terdapat juga pada beberapa resep dokter sebagai obat penghilang rasa sakit (biasanya dengan dosis kecil)

Efek negatif: Mengurangi nafsu makan hingga berat badan kamu menurun, gampang berkeringan dingin, selalu merasa ketakutan dan sering berhalusinasi. Pemakai yang akut akan mengalami kerusakan hati, ginjal, jantung dan rusaknya pembuluh darah ke otak (hypothermia) secara permanan yang bisa mengakibatkan kematian. Pengguna zat ini akan mudah sekali terkena penyakit hepatitis dan AIDS.

LSD (Lysergic Acid Diethylamide)

Ada di: Kertas yang sudah dicelupkan pada acid. Biasanya pemakai LSD akan menaruh kertas di dalam mulut dan mengulumnya sampai kertas larut. LSD juga terdapat pada tablet atau kapsul yang bisa dikunyah.

Efek negatif: Mengakibatkan gangguan fungsi hati, paru-paru dan pendengaran, gampang emosi, bertindak ceroboh, jantung berdebar-debar dan berkeringat dingin. Sering menggunakan LSD juga bikin gelisah secara fisik dan psikologis, mengalami gangguan visual (halusinasi), dan gampang merasa ketakutan. Yang paling serius, di bawah pengaruh LSD, pemakai akan mengalami kerusakan daya sensor otak secara permanen bahkan sampai meninggal!

0 komentar: